Igo yang terlihat gagah dengan balutan jasnya terlihat begitu bahagia. Ia langsung mengucapkan syukur kepada Tuhan dan menceritakan sekilas mengenai arti namanya. Tak lupa juga kepada keluarga, para pendukung di seluruh Tanah Air, khususnya masyarakat Ambon yang tak henti-hentinya memberikan support kepadanya.
"Saya akan tetap menjadi Igo yang ramah, yang rendah hati," janji Igo di atas panggung yang digelar di Central Park, Jakarta, Sabtu (6/8) malam, beberapa saat setelah namanya dipanggil.
Dikatakan Daniel Mananta, host Indonesian Idol 2010, perjalanan Igo selama menjalani ajang bertema Be A Superstar terbilang cukup mulus. Semua berkat bakat dan kegigihannya menghadapi rintangan selama beberapa bulan yang digembleng penilaian juri oleh Agnes Monica, Erwin Gutawa, Anang Hermansyah, serta juri tamu, Rossa.
Sejak babak Workshop hingga Spektakuler, Igo selalu berada di batas Aman, hingga akhirnya di babak Grand Final, ia berhasil memukau Indonesia dengan lagunya Andai Aku Bisa, Teman Atau Ratu, dan Saat Terakhir. Hingga akhirnya, setelah namanya dipanggil sebagai pemenang, Igo menutup acara dengan lagu Kemenangan Cinta versi beat ciptaan Anang.
Dan atas kemenangan ini, cowok kelahiran Ambon, 19 Februari 1993 ini berhak membawa pulang satu unit mobil KIA Pride, sementara Citra mendapatkan satu unit mobil KIA Picanto.
Selamat kepada Igo, Idol 2010, yang telah membawa nama Ambon menjadi pemenang Idol untuk pertama kalinya. (kpl/boo)
No comments:
Post a Comment